Breaking

Thursday, June 20, 2019

MENGENAL NARKOBA BERSAMA POLSEK KOTA BOYOLALI




SDMPK-BOYOLALI, Kamis 20/06/2019 SD Muhammadiyah PK Boyolali melaksanakan kegiatan apel pagi bersama dengan Kepolisian Sektor Boyolali Kota. Apel tersebut dilaksanakan dalam rangka mengisi kegiatan classmeeting jeda semester genap tahun ajaran 2018/2019. Dalam apel tersebut, hadir AIPDA Rubiyanto dari Bhabinkamtibmas Polsek Boyolali Kota dan Brigadir Ariyanto S M Intel Polsek Boyolali Kota.

Kedua narasumber yang mengisi acara classmeting siswa-siswi SD Muhammadiyah PK tersebut menyampaikan tentang pentingnya menyadari bahaya penggunaan narkotika bagi manusia. Kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai bentuk memperingati Hari Anti Narkotika Internasional yang akan jatuh pada tanggal 26 Juni mendatang.


Pada materi yang disampaikan, kedua narasumber menjelaskan tentang apa itu narkotika, jenis, serta bahaya, dan juga upaya pencegahannya. Selain itu, siswa-siswi juga dihimbau agar berhati-hati jika mendapatkan tawaran dari orang lain untuk membeli permen atau makanan yang tidak jelas asal usulnya, termasuk pengendalian diri dalam bermain gadget, serta menjaga pergaluan antar sesama teman agar dapat menjalani proses kegiatan belajar mengajar dengan baik bebas dari belenggu narkotika.




Create by : Ust Carolina

No comments:

Post a Comment